Kamis, 03 Mei 2012

Galauan Seorang Cielers


Pertama-tama gue akan jelaskan apa itu Cielers. Cielers adalah sebutan fans untuk L'Arc~en~Ciel (disingkat Laruku). Band Jepang yang sudah melegenda seantero dunia.

Kemaren (2 May 2012), Laruku mengadakan konser World Tour mereka di Lapangan D Senayan. Hal itu membuat gue, sebagai seorang Cielers sejak dalam kandungan, galau. Pasalnya, gue ga punya kesempatan untuk menghadiri konser yang telah ditunggu-tunggu itu. Ya taulah, tiket paling murah aja 500k, belum lagi transportnya, ga kuat deh dompet gue.



Dan akhirnya gue cerita (bilang aja curhat) ke temen gue. Sebut aja namanya Athak (nama sebenarnya). Gue cerita ke dia tentang keresahan gue karena ga bisa nonton konser Laruku.
and guess what? dengan bego dan innocent-nya dia jawab :
"Sabar fal. kan lo bisa nonton konser artis yang sejenis kayak Laruku. Misalnya smash dan cherybelle."

Dzigg. se per seribu detik kemudian, gue sadar bahwa Athak mikir kalo Laruku adalah BOYBAND. Gue makin Resah.
Ini jelas menyalahi kodrat seperti yang gue jabarkan tentang pandangan gue ke boyband di artikel ini, gue ga bakal ngebet nonton konser boyband.

Okay, paradigma seperti ini di Indonesia harus dihilangkan. Kebanyakan orang Indonesia pikir semua pemusik yang datang dari kawasan Asia adalah boyband. Ini jelas salah kaprah. Logika mereka ga jalan. Pertanyaannya, apakah semua pemusik di Asia itu boyband? Cih.

Disini, gue ingin menegaskan kepada mereka yang tak tahu, bahwa L'Arc~en~Ciel adalah band. Bukan Boyband. Mereka terdiri dari vokalis, gitaris, drummer dan bassis. Jadi Jelas.

Bagi yang mau liat-liat cuplikan konser semalam, bisa buka :
- Pictures by KapanLagi.Com
- Laruku WT2012 Senayan on YouTube by upiel.
L'Arc~en~Ciel Indonesia on Facebook

Dan belakangan keresahan gue berganti dengan kebahagiaan dan kebanggaan setelah buka-buka link atas. Yokatta....
Gue harap kedepannya Laruku bakal gelar konser di Surabaya. Amiin!!

credit to original uploader

2 komentar: